Penulis : IAPI
ISBN : 978-623-5414-20-1 (PDF)
Cover : Soft Cover
Halaman : 66 Halaman
Berat : 200 gr
Ukuran : 29,7 x 21 cm
Sinopsis
Di tengah ketidakpastian ekonomi dan kompleksitas bisnis yang terus berkembang, pengguna laporan keuangan semakin membutuhkan laporan audit yang lebih transparan dan informatif. Salah satu saluran komunikasi yang penting antara perusahaan dan pemangku kepentingan adalah laporan auditor independen.
Selama beberapa dekade terakhir, ada permintaan yang signifikan untuk memperbaharui format laporan audit yang ada. Sebagai respons terhadap permintaan tersebut, International Auditing and Assurance Standards Board (IAASB) menyetujui standar internasional baru terkait laporan audit yang memasukkan perubahan signifikan terhadap informasi yang terkandung dalam laporan audit. Salah satu fitur baru yang utama dalam laporan audit yang diperluas (extended audit report) adalah pengenalan International Standard on Auditing (ISA) 701 tentang Communicating Key Audit Matters in The Independent Auditor’s Report pada 2016 lalu.
Institut Akuntan Publik Indonesia (IAPI), yang bertanggungjawab dan berwenang untuk selalu menyelaraskan standar audit yang ada dengan standar audit internasional, pada tanggal 13 Juli 2021 menetapkan Standar Audit 701, tentang Pengomunikasian Hal Audit Utama dalam Laporan Auditor Independen (LAI), yang mengadopsi dari ISA 701.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan tahun pertama SA 701 di Indonesia sebagai bahan evaluasi bagi seluruh pemangku kepentingan agar dapat diterapkan lebih baik di tahun berikutnya. Untuk tujuan tersebut, penelitian ini melakukan analisis konten terhadap semua laporan auditor independen dari emiten di Bursa Efek Indonesia (BEI), menyebarkan kuesioner kepada pemangku kepentingan antara lain Auditor, Komite Audit, dan Investor, serta melakukan Focus Group Discussion dengan pemangku-pemangku kepentingan tersebut guna mengkonfirmasi temuan.
Anda dapat membaca dan mengunduh buku buku ini secara lengkap disini